Tenang! Presiden Jokowi Pastikan Stok Pangan Jelang Ramadan 2023 Aman
Kunjungi Pasar Baleendah Bandung Presiden Jokowi Pastikan Stok Pangan Jelang Ramadan 2023 Aman. dok. Liputan6.
EmitenNews.com - Tenang. Presiden Joko Widodo memastikan stok pangan jelang bulan Ramadan 2023 masih tergolong aman. Saat melakukan kunjungan kerja ke Pasar Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (5/3/2023), Jokowi mengatakan sejauh ini tak ada masalah terkait stok pangan jelang Ramadan 2023.
"Enggak ada masalah. Panen raya di mana-mana," kata Presiden Jokowi yang dalam kunjungan ke pasar Tradisional Baleendah itu, ditemani oleh Ibu Negara Iriana.
Presiden Jokowi yang sejak kedatangannya langsung disambut antusias warga, bahkan sampai memanggil-manggil namanya, kepada pers mengatakan, saat ini di sektor sayuran dan beras para petani sedang mengalami panen raya. Jika panen raya terus berlangsung tanpa ada hambatan, suplai untuk para pedagang akan terpenuhi.
"Jadi secara otomatis kalau suplainya banyak, ya harga pasti turun," katanya.
Selama berkeliling Presiden Jokowi terlihat membagikan sembako kepada sejumlah pedagang. Tak hanya itu, Presiden Jokowi juga membagikan kaos berwarna hitam secara acak kepada para warga Pasar Baleendah, yang disambut antusias warga. ***
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan