Tourindo Guide (PGJO) Tambah Kepemilikan di Anak Usaha Jadi 85 Persen
EmitenNews.com - PT Tourindo Guide Indonesia Tbk. (PGJO) melakukan penambahan kepemilikan saham di PT Pigijo Travelindo Sakti (anak usaha Perseroan) sebanyak 500 lembar saham atau senilai Rp.50.000.000.
Direktur Keuangan PGJO, Evie Feniyanti dalam keterangan resmi Senin (11/7) menuturkan, dengan adanya transaksi tersebut maka kepemilikan saham PGJO di PT Pigijo Travelindo Sakti bertambah dari sebelumnya sebanyak 3.750 lembar saham atau sebesar 75% dengan nilai Rp. 375.000.000, menjadi sebanyak 4.250 lembar saham atau sebesar 85% dengan nilai Rp. 425.000.000.
"Namun, tidak ada dampak material terhadap kegiatan operasional, kondisi keuangan, dan kelangsungan usaha Perseroan",tegasnya.
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M