Ulima (UNIQ) Jadwalkan Sebaran Dividen Rp12,4M

gambar emiten PT Ulima Nitra Tbk (UNIQ)
EmitenNews.com - PT Ulima Nitra Tbk (UNIQ) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2023. Direktur Utama UNIQ, Burhan Tjokro, dalam keterangan tertulisnya menyampaikan bahwa pembagian dividen ini telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang diadakan pada 26 Juni 2024.
Jadwal penting terkait pembagian dividen tunai ini adalah sebagai berikut:
Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi pada 4 Juli 2024.
Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi pada 5 Juli 2024.
Cum Dividen di Pasar Tunai pada 8 Juli 2024.
Ex Dividen di Pasar Tunai pada 9 Juli 2024.
Tanggal Pencatatan Daftar Pemegang Saham (DPS) pada 8 Juli 2024.
Pembayaran Dividen Tunai: 26 Juli 2024.
Jumlah dividen tunai yang akan dibagikan sebesar Rp12.493.152.340 atau setara dengan Rp3,98 per saham. Pembagian dividen ini merupakan bagian dari komitmen UNIQ untuk memberikan nilai tambah kepada para pemegang sahamnya.
Related News

Kapok Tekor! Laba APEX 2024 Melejit 134 Persen

Tumbuh 16 Persen, ACES 2024 Tabulasi Laba Rp892 Miliar

Melangit 37.380 Persen, Laba LPKR 2024 Tembus Rp18,74 Triliun

CMNP Mau Borong 10 Persen Saham di Pasar, Ini Alasannya

BRI Raih 2 Penghargaan The Asset Triple A atas Konsistensi ESG

Laba Tumbuh Moderat, 2024 Pendapatan BELL Sentuh Rp585 Miliar