Volume dan Harga Jual Naik, Tunas Baru Lampung (TBLA) Raih Laba Rp801 Miliar

EmitenNews.com—PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) membukukan laba bersih senilai Rp 801 miliar pada 2022 atau naik 1% dari raihan tahun 2021 sebanyak Rp 792 miliar. Peningkatan didukung kenaikan rata-rata harga jual minyak sawit perseroan sampai 15%.
Sedangkan penjualan perseroan melesat 3,8% dari Rp 15,97 triliun menjadi Rp 16,58 triliun pada 2022. Kenaikan penjualan tersebut dipicu atas peningkatan volume penjualan dan harga jual produk.
Perseroan mencatatkan rata-rata harga jual minyak goreng naik 15%, namun volume turun 10% tahun lalu. Begitu juga dengan penjualan PKO naik 17%, namun volume penjualan turun 64%. Sebaliknya volume penjualan gula naik 2%, namun harga jual turun hingga 9%.
Tunas Baru mencatatkan penjualan produk ke pasar lokal mendominasi pendapatan mencapai 75% dan sisanya ekspor 25%. Angka tersebut menunjukkan peningkatan dari realisasi periode sama tahun 2021.
Perseroan juga mencatatkan penjualan dari segmen sawit masih menjadi penyumbang terbesar mencapai 73% terhadap total pendapatan. Sedangkan sisanya datang dari bisnis gula sekitar 27%.
Related News

Melejit 36 Persen, HUMI Kuartal I-2025 Raup Laba USD3,16 Juta

Borong 30 Juta Saham EURO, Trukindo Langsung Cuan Segini

Kantogi Restu, BEEF Siap Guyur Saham Bonus 934,18 Juta Lembar

Bertahap! Buyback Prodia (PRDA) Sedot Dana Rp20,14 Miliar

Ekspansi Kredit, (BVIC) Jajakan Surat Utang Rp500 Miliar

Pendapatan Nihil, ZINC Kuartal I-2026 Tekor Rp50,84 Miliar