Aksi Jual Reda, Pepet Saham BIRD, MAIN, dan ESSA
Pelaku pasar tampak serius mengamati pergerakan IHSG. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Pelemahan Wall Street, dan indeks-indeks Eropa bisa menjadi sentimen positif bursa domestik. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bisa melanjutkan tradisi tren positif lebih lanjut.
Sepanjang perdagangan hari ini, Rabu, 13 November 2024, IHSG akan menyusuri area support 7.200, dan resistance level 7.430. Di mana, IHSG kemarin memasuki area pivot 7.300-7.330. Konfirmasi rebound ke posisi 7.330 menjadi konfirmasi minor bullish reversal.
Faktor kemungkinan masih membayangi potensi rebound lanjutan IHSG adalah kecenderungan pelemahan nilai tukar Rupiah seiring penguatan USD Index. Akan tetapi, informasi terbaru mengenai kunjungan Presiden Prabowo ke Tiongkok dan komunikasi via telepon antara Presiden Prabowo dengan Presiden Trump menjaga peluang bahwa Indonesia masih dapat memanfaatkan hubungan bilateral dengan AS dan Tiongkok.
Pendekatan itu, diyakini dapat meredam dampak negatif trade war di antara kedua negara terhadap kinerja ekspor Indonesia. Terkanan jual di pasar modal Indonesia kemungkinan kembali mereda sepanjang perdagangan kali ini seiring dengan keyakinan bottoming IHSG di kisaran level 7.200.
Menilik beragam data dan fakta tersebut, Phintraco Sekuritas menyarankan pelaku pasar untuk mengemas sejumlah saham berikut. Yaitu, Malindo Feedmill (MAIN), Harum Energy (HRUM), Blue Bird (BIRD), Saratoga Investama Sedaya (SRTG), dan Surya Esa Perkasa (ESSA). (*)
Related News
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha
Transaksi Aset Kripto di Indonesia Hingga Oktober Tembus Rp475 Triliun