EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan sore hari ini Senin (6/6)melorot  1,20% atau 86,38 poin ke 7.0096,58 . Sementara investor asing mencatatkan pembelian bersih atau net buy sebesar Rp 396,39 miliar di seluruh pasar.

 

Total  perdagangan  di BEI hingga penutupan sore hari ini  mencapai 25,77 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 14,91 triliun . Investor asing melakukan aksi beli sebesar Rp3,2 triliun dan aksi jual asing sebesar Rp2,9 triliun. Sehingga investor asing mencatatkan pembelian bersih atau net buy Rp319,1 miliar diseluruh pasar.

 

Sebanyak 301 saham turun harga. Ada 234 saham yang menguat dan 161 saham stagnan.  Sedangkan Saham - saham yang nilainya terbesar dibeli asing atau net buy adalah Bank Mandiri Tbk (BMRI) senilai Rp 288,4 miliar, PT Astra International Tbk (ASII) senilai Rp 136,6 miliar, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) senilai Rp 53,1 miliar, Bank BNI (BBNI) senilai Rp45,1 miliar dan NFC Indonesia (NFCX) senilai Rp46,5 miliar.

 

Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain; DIGI yang naik 28 point atau menguat 34,56% ke level 109. YELO menguat 27,77% atau bertambah 25 point ke level 115. OBMD menguat 25,86% atau naik 30 point ke level 146. BMSR menguat 24,54% atau naik 135 point ke level 685. ALTO yang naik 48 point atau menguat 23,52% ke level 252.

 

Saham-saham yang tergolong top losser antara lain; IPTV -9 point atau melemah -6,97% ke level 120. BOLT melemah -6,93% atau koreksi -70 point ke level 940. PTBA terkoreksi -320 point atau melemah -6,91% ke level 4.310. DFAM turun -40 point atau melemah -6,89% ke level 540. ASHA melemah -26 point atau turun -6,84% ke level 354.


Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya APII kali sebanyak 44.964 kali senilai Rp22,2 miliar kemudian GOTO sebanyak 44.804 kali senilai Rp1,16 triliun dan WINR sebanyak 38.072 kali senilai Rp278,7 miliar.