Hadirkan Produk Asuransi, Allianz Utama-Garuda Indonesia Bekerja Sama
Kiri-Kanan: Head of Partnership Affinity&bancassurance Allianz Utama Indonesia, Andiana Dita Herrena, Direktur & Chief Distribution Officer Allianz Utama Indonesia, Mariani Solihah, Direktur Layanan & Niaga Garuda Indonesia, Ade R Susardi, dan Miles and Ancillary Group Head Garuda Indonesia, Ima Rahmaniar. dok. Allianz Utama.
EmitenNews.com - PT Asuransi Allianz Utama Indonesia (Allianz Utama) dan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. (GIAA), atau Garuda Indonesia kembali berkolaborasi meluncurkan perlindungan untuk penumpang Garuda Indonesia. Pilihannya, produk asuransi perjalanan untuk tujuan domestik maupun internasional, bernama “Domestic TravelPro Insurance” dan “TravelPro International Insurance-Enhanced”.
Kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kemitraan yang telah terjalin sebelumnya sejak 2014. Semuanya, bertujuan memberikan layanan tambahan dan mengoptimalkan perlindungan bagi penumpang Garuda Indonesia pada saat melaksanakan perjalanannya.
Kita tahu, mempersiapkan rencana perjalanan secara matang merupakan suatu hal yang perlu dilakukan oleh penumpang sebelumnya. Hal ini tentunya diperlukan untuk mengoptimalkan kenyamanan perjalanan dengan meminimalisir risiko yang mungkin terjadi dalam perencanaan perjalanan.
Tidak saja dari penyesuaian jadwal penerbangan, tetapi juga proteksi barang pribadi selama perjalanan hingga proteksi terhadap kecelakaan ketika sedang di perjalanan dan apabila penumpang Garuda jatuh sakit ketika di perjalanan luar negeri.
Produk asuransi perjalanan Domestic TravelPro Insurance dan TravelPro International Insurance – Enhanced yang disediakan Allianz Utama dirancang untuk meringankan risiko finansial dari penumpang Garuda Indonesia.
Dalam rilisnya, Senin (20/5/2024), Sunadi, Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia mengatakan, Allianz Utama berkomitmen melindungi dan memberikan ketenangan pikiran bagi nasabah dalam setiap momen. Termasuk ketika melakukan perjalanan.
“Komitmen yang sama ini menjadi dasar dari kelanjutan kerja sama kami bersama Garuda Indonesia. Kami percaya keunggulan Garuda Indonesia dan kekuatan Allianz Utama akan bersinergi dengan baik untuk dapat memberikan masyarakat Indonesia solusi perlindungan kelas dunia,” kata Sunadi.
Allianz Utama ingin terus meningkatkan kesadaran pentingnya memiliki proteksi
Mariani Solihah, Direktur & Chief Distribution Officer Allianz Utama Indonesia mengungkapkan, risiko merupakan suatu hal yang tidak dapat kita hindari dan mungkin terjadi dimana saja, terutama ketika melakukan perjalanan. Bersama Garuda Indonesia, kami di Allianz Utama ingin terus meningkatkan kesadaran pentingnya memiliki proteksi.
“Kedua produk asuransi perjalanan yang dihadirkan memberikan perlindungan lengkap dan didukung layanan terbaik yang dapat membantu penumpang Garuda Indonesia memiliki perjalanan yang aman dan nyaman,” ungkap Mariani Solihah.
Semua perlindungan ini bisa didapatkan oleh penumpang secara mudah saat pembelian tiket pesawat Garuda Indonesia secara online. Untuk pengajuan klaim, penumpang dapat melakukannya secara mudah melalui layanan 24 jam Call Center Allianz Indonesia di AllianzCare 1500136 atau bisa juga melalui portal klaim secara online.
Dari segi perlindungan perjalanan, Domestic TravelPro Insurance dan TravelPro International Insurance – Enhanced memberikan jaminan perlindungan untuk penumpang Garuda Indonesia yang akan melakukan perjalanan domestik maupun internasional. Terdapat 2 pilihan proteksi yang dapat dipilih sesuai kebutuhan, yaitu untuk One Way Trip (Sekali Jalan) atau Round Trip (Pulang Pergi).
Domestic TravelPro Insurance dan TravelPro International Insurance - Enhanced memberikan manfaat perlindungan luas, baik sebelum dan selama perjalanan bagi penumpangnya. Beberapa manfaat perlindungan yang diberikan adalah memberikan penggantian biaya yang telah dibayar dan tidak dapat dikembalikan. Di antaranya,biaya transportasi, akomodasi, tempat wisata hingga visa apabila terjadi pembatalan perjalanan sebelum keberangkatan akibat hal-hal yang dijamin oleh Polis.
Selain itu, apabila terjadi penundaan perjalanan atau bagasi dengan waktu minimal 2 jam berturut-turut, juga akan diberikan manfaat santunan penundaan sesuai dengan limit yang berlaku.
Allianz Utama akan memberikan santunan sesuai dengan limit dan ketentuan
Apabila penumpang mengalami kecelakaan saat perjalanan domestik, produk Domestic TravelPro Insurance menjamin biaya medis yang muncul atas kecelakaan tersebut. Apabila kecelakaan tersebut mengakibatkan kematian atau cacat tetap maka Allianz Utama akan memberikan santunan sesuai dengan limit dan ketentuan yang berlaku.
Khusus untuk produk TravelPro International Insurance – Enhanced, perlindungan biaya medis turut mencakup penyakit serius atau cedera, termasuk karena virus yang telah dinyatakan sebagai Epidemi atau Pandemi yang diderita selama perjalanan. Selain itu, kedua produk juga dapat menanggung biaya evakuasi dan repatriasi medis darurat ketika dibutuhkan.
Related News
Program 3 Juta Rumah, BTN Usulkan Skema Rumah Desa
Masuk Lewat Batam, Bea Cukai Musnahkan 102 Unit iPhone 16
Meningkatnya Permintaan Domestik Angkat IKI November 2024
Permintaan Eksternal Melemah, Produksi Manufaktur Jepang Melambat
Harga Emas Antam Jumat ini Turun Rp5.000 per Gram
Askrindo-Seoul Guarantee Insurance Kerja Sama Penjaminan Surety Bond