EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hingga penutupan perdagangan sore hari ini  Jumat (26/8)  melemah 0,54% atau 38,96 poin ke level 7.135,25.

 

Penurunan IHSG pada penutupan sore hari ini, dipicu pelemahan Sektor teknologi yang turun hingga 1,14%. Sektor transportasi dan logistik turun 0,99%. Sektor perindustrian turun 0,73%. Sektor barang baku turun 0,47%. Sektor keuangan turun 0,31% dan Sektor barang konsumsi primer turun 0,23%.

 

Total volume perdagangan saham  hingga penutupan hari ini mencapai  30,45 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 13,52 triliun. Sebanyak 289 saham melemah. Ada 216 saham yang menguat dan 195 saham stagnan.

 

Top losers  LQ45 hingga penutupan hari ini, Unilever Indonesia Tbk (UNVR) -4,75%, Barito Pacific Tbk (BRPT) -2,94%  dan GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) -2,45%. Sedangkan Top gainers LQ45 Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 7,74%, Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) 6,30%, Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) 3,77%.

 

Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain; ITMA naik 150 point atau menguat 25,00% ke level 750. RICY menguat 24,40% atau naik 31 point ke level 158. OKAS menguat 24,28% atau bertambah 34 point ke level 174. ARKA menguat 22,00% atau naik 11 point ke level 61. MORA yang naik 100 point atau menguat 17,69% ke level 665.

 

Saham-saham yang tergolong top losser antara lain; KIOS -36 point atau melemah -6,92% ke level 484. UFOE melemah -6,89% atau koreksi -40 point ke level 540. SOSS terkoreksi -28 point atau melemah -6,86% ke level 380. SGER turun -70 point atau melemah -6,79% ke level 960. ALMI melemah -22 point atau turun -6,70% ke level 306.