Melejit 52 Persen, ADMR Medio 2024 Catat Laba USD248,76 Juta
Pengurus Adaro Minerals usai melakukan paparan kepada media. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Adaro Minerals (ADMR) per 30 Juni 2024 membukukan laba bersih USD248,76 juta. Menanjak 52 persen dari periode sama tahun lalu USD163,51 juta. Oleh sebab itu, laba per saham dasar dan dilusian menjadi USD0,0061 dari USD0,0040.
Pendapatan usaha USD607,03 juta, melesat 30,93 persen dari episode sama tahun lalu USD463,60 juta. Beban pokok pendapatan USD277,06 juta, bengkak dari posisi sama tahun lalu USD210,25 juta. Laba kotor tercatat USD329,97 juta, meningkat 30 persen dari posisi sama tahun lalu USD253,35 juta.
Beban usaha USD20,63 juta, mengalami perosotan dari USD35,99 juta. Penghasilan lain-lain USD250,87 ribu, anjlok dari sebelumnya USD1,79 juta. Laba usaha tercatat USD309,59 juta, menanjak 41 persen dari edisi sama tahun lalu USD219,15 juta. Biaya keuangan USD11,31 juta, mengalami penciutan dari USD17,12 juta.
Penghasilan keuangan USD15,09 juta, surplus 79 persen dari posisi sama tahun lalu USD8,41 juta. Laba sebelum pajak penghasilan USD313,37 juta, mengalami lonjakan 48,91 persen dari edisi sama tahun lalu USD210,43 juta. Beban pajak penghasilan USD65,54 juta, bengkak dari USD46,39 juta. Laba periode berjalan USD247,82 juta, naik dari USD164,04 juta.
Total ekuitas terkumpul USD1,28 miliar, mengalami lompatan dari akhir 2024 senilai USD1,03 miliar. Jumlah liabilitas USD325,18 juta, mengalami penyusutan secara signifikan dari akhir 2023 sebesar USD657,37 juta. Tola aset USD1,6 miliar, mengalami koreksi dari akhir tahun lalu USD1,69 miliar. (*)
Related News
MEDC Siap Lunasi Obligasi Rp476,3 M, Telisik Sumber Dananya
Pendapatan Oke, Laba NCKL Kuartal III 2024 Tembus Rp4,83 Triliun
Transaksi Beres, Menantu Megawati Siap Tender Wajib Saham MINA
Harga Miring, Sejahtera Raya Repo 55 Juta Saham IMAS Rp652 per Helai
Melejit 42,98 Persen, SMRA Kuartal III 2024 Raup Laba Rp933,7 Miliar
Diskon! Tencent Lego 251,66 Juta Saham FILM Rp1.200 per Lembar