Overbought, IHSG Potensial Orbit Zona Merah

Pengunjung memenuhi Main Hall Bursa Efek Indonesia dengan latar layar menampilkan pergerakan saham. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini, Senin, 15 Juli 2024 rawan koreksi. MACD membentuk penyempitan negative slope, dan stochastic RSI sudah overbought. IHSG akan mengitari resistance 7.400, pivot 7.350, dan support 7.300.
Oleh sebab itu, Phintraco Sekuritas menjagokan beberapa saham untuk perdagangan kali ini. Yaitu, Adaro Minerals (ADMR), Indocement Tunggal Prakarsa (INTP), Indofood CBP (ICBP), Mitra Adiperkasa (MAPI), dan Mayora Indah (MYOR).
Pasar dalam negeri menantikan dua rilis data neraca dagang Senin, 15 Juli 2024, dan suku bunga pada Rabu 17 Juli 2024 . Konsensus memperkirakan neraca dagang Juni 2024 akan tumbuh ke level US2,98 miliar dari sebelumnya USD2,93 miliar. Selain itu, BI akan merilis suku bunga Juni 2024 diperkirakan masih tetap berada pada level 6,25 persen.
”Kami menanti statement Gubernur Bank Indonesia soal peluang pemangkasan suku bunga tahun ini, mengingat ada ekspektasi pemangkasan suku bunga oleh The Fed pada pertemuan FOMC September 2024 mendatang,” tulis Tim Riset Phintraco Sekuritas.
Di sisi lain, Tiongkok akan merilis data GDP growth rate kuartal II 2024. Di mana, sebelumnya sebesar 5,3 persen yoy pada kuartal I 2024. Pertumbuhan GDP pada kuartal II 2024 diperkirakan melambat ke 5,0 persen yoy. (*)
Related News

Inovasi Lean Construction PTPP Raih Pengakuan Internasional IGLC

IHSG Ditutup Turun 0,19 Persen, Cek Sektor Pemicu

Prabowo dan Pangeran MBS Bentuk Dewan Koordinasi Tertinggi RI-Saudi

Konsolidasi Jelang Spin Off, BTN Syariah Gelar Rakernas

Indeks Menabung Konsumen Menguat 4,8 Poin pada Juni 2025

IHSG Turun 0,21 Persen di Sesi I , UNVR, TOWR, TLKM Top Losers LQ45