EmitenNews.com -

Pasar mengantisipasi kinerja Q2-2023 dan hasil pertemuan sejumlah bank sentral. DJIA mencatatkan rally penguatan di hari ke-10 pada Jumat (21/7).

 

Data terkini menunjukan lebih dari 75% perusahaan dalam S&P 500 yang telah merilis kinerja Q2-2023 mencatatkan laba di atas ekspektasi. Kondisi ini dipengaruhi oleh keyakinan pasar bahwa kenaikan The Fed Rate hanya tersisa pada FOMC Juli dan September 2023. 

 

IHSG diperkirakan bergerak dalam rentang support 6780 sampai dengan resistance di 6930-6950 pada pekan ini.



Tetap waspadai potensi pullback, jika penguatan IHSG tertahan pada level psikologis 6900. Oleh sebab itu, IHSG diperkirakan bergerak konsolidatif dalam rentang 6830-6900 di Senin (24/7).

 

Dari eksternal, Investor akan mencermati rilis kinerja keuangan perusahaan, terutama bank-bank besar di Eropa pada pekan depan, serta pengumuman hasil pertemuan ECB dan The Fed di tengah pekan depan (26 dan 27 Juli 2023).

 

Sementara China akan menerapkan langkah-langkah kebijakan secara komprehensif untuk menstabilkan mata uangnya, dimana Yuan mencatatkan penurunan sekitar 4% (yoy) terhadap USD, sekaligus menjadi salah satu mata uang Asia dengan kinerja terburuk. Inflasi Jepang pada Juni 2023 kembali mengalami kenaikan dan sudah berada di atas target bank sentral Jepang (Bank of Japan/BoJ). Kondisi ini mengindikasikan adanya pemulihan konsumsi di Jepang.

 

Berbeda dengan regional, laju inflasi di Indonesia berada di bawah level 4% dan dalam kecenderungan turun mendekati level tengah asumsi inflasi oleh Pemerintah di 3% yoy. ADB juga menurunkan proyeksi inflasi Indonesia menjadi 3.8% yoy di 2023 dari proyeksi sebelumnya di 4.2% yoy. Dengan demikian, dampak kenaikan harga sejumlah komoditas pangan yang tengah terjadi saat ini kemungkinan bersifat sementara. Masih dari dalam negeri, BKPM mencatat perlambatan pertumbuhan foreign direct investment ke 14.2% yoy di Q2-2023 dari 20.2% yoy di Q1-2023.

 

Berdasarkan kondisi di atas, Head Of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menyebut, top picks di Senin (24/7) meliputi AALI, DSNG, SMGR, BIRD, ASSA, MYOR, ASRI.