Tetapkan 26 Pemimpin Baru, Gubernur BI Ingatkan Pentingnya Pandangan Strategis ke Depan
EmitenNews.com - Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo pada hari ini (4/1) menetapkan 26 (dua puluh enam) Pemimpin baru Bank Indonesia. Mereka terdiri dari tujuh orang Pemimpin Satuan Kerja (Satker) di Kantor Pusat dan 18 Pemimpin Kantor Perwakilan serta 1 (satu) Staf Ahli Dewan Gubernur.
Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono mengatakan penetapan pemimpin baru di Bank Indonesia merupakan elemen transformasi organisasi dan sumber daya manusia yang dilakukan secara konsisten untuk memperkuat efektivitas organisasi dan pelaksanaan tugas Bank Indonesia.
Dalam sambutannya Gubernur BI menyampaikan dua kunci kekuatan kelembagaan, yakni kekuatan kepemimpinan atau sumber daya manusia dan teknologi yang meliputi IT dan digitalisasi.
"Untuk mewujudkannya, para Pemimpin di Bank Indonesia perlu mengasah kepemimpinan dan memiliki pandangan strategis ke depan (strategic foresight)," kata Perry.
Ia menekankan bahwa seluruh jajaran pimpinan perlu menghadapi setiap dinamika yang terjadi di tahun ini, termasuk mengoptimalkan arah kebijakan Bank Indonesia untuk stabilitas dan pertumbuhan.(fj)
Related News
Nyusul Tiga Koleganya, Wakil Ketua OJK Mirza Adityaswara Juga Mundur
Mundurnya Tiga Petinggi OJK Bisa Jadi Fase Pasar Modal Lebih Kredibel
Serentak Mundur! Kini Giliran Pucuk Pimpinan OJK Lepas Jabatan
Susul Dirut BEI, Tiga Bos OJK Ikut Mundur, Ini Alasannya
Tangan Terbuka OJK Soal Rencana Danantara Jadi Pemegang Saham BEI
Inarno Mundur dari Kursi Empuk DK OJK Pasar Modal





