EmitenNews.com - Kabar baik bagi warga kita di wilayah 3T. Pemerintah akan meluncurkan Satelit Republik Indonesia-1 (SATRIA-1), Senin (19/6/2023) dini hari pukul 05.04 WIB, meski baru efektif beroperasi Januari 2024. Peluncuran satelit multifungsi pertama milik Pemerintah Indonesia itu, nantinya menghadirkan akses internet layanan publik, khususnya di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).

 

Satelit internet yang dioptimalkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) itu, untuk menghadirkan akses internet untuk pelayanan publik, seperti kesehatan, pendidikan, dan pemerintahan. Teknologi satelit ini menghadirkan akses internet layanan publik, khususnya di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).

 

Dalam keterangannya yang dikutip Minggu (18/6/2023), Direktur Infrastruktur Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kemenkominfo Danny Januar Ismawan mengatakan, teknologi satelit menghadirkan akses internet layanan publik, khususnya di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar. 

 

“Sejumlah daerah yang masih blank spot, menjadi tantangan bagaimana cara mengintegrasikan (satelit tersebut) dengan Palapa Ring yang sudah ada,” ujar Danny Januar Ismawan.

 

Teknologi satelit tersebut merupakan jaringan telekomunikasi pilihan terakhir. Pasalnya, teknologi teresterial fiber optic atau microwave tidak memungkinkan untuk menjangkau wilayah blank spot di Tanah Air. 

 

Melalui SATRIA-1, Kemenkominfo berupaya mendukung proses layanan publik kepada masyarakat. Tidak hanya itu, imbuhnya, teknologi satelit hadir sebagai pelengkap jaringan kabel serat optik untuk mempercepat pemerataan infrastruktur digital. 

 

“Teknologi satelit yang paling memungkinkan sebagai pendukung tulang punggung Palapa Ring. Banyak negara memanfaatkan teknologi satelit ini. Indonesia bisa memanfaatkan teknologi ini dalam jangka panjang. Terlebih, jika ada permintaan atau kebutuhan di masyarakat," jelasnya.

 

Saksikan melalui YouTube Kominfo

 

Sebelumnya, Plt. Menteri Komunikai dan Informatika Mahfud MD melaporkan, Satelit Republik Indonesia-1 (Satria-1) akan diluncurkan pada Senin (19/6/2023) dini hari. Menurut Menko Polhukam itu, proses peluncuran tersebut bisa disaksikan melalui YouTube. Dengan adanya satelit multifungsi tersebut nantinya akan mewujudkan internet cepat di wilayah 3T, terdepan, terluar, dan tertinggal.