1. Lalu Lintas Jabotabek

Total sebanyak 197.352 kendaraan atau meningkat 1.79% dibanding volume lalu lintas transaksi normal yaitu 193.876 kendaraan transaksi yang meninggalkan Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta. Adapun lalu lintas terdistribusi melalui dua Gerbang Tol (GT) dengan rincian sebagai berikut: 

 

  1. GT Cengkareng Jalan Tol Prof. Dr.Ir. Soedijatmo

Peningkatan volume lalu lintas transaksi di GT Cengkareng sebanyak 2,19% atau terealisasi 148.572 kendaraan dibanding dari lalu lintas normal sebanyak 145.387 kendaraan. 

 

  1. GT Benda Utama Jalan Tol Kunciran-Cengkareng

Peningkatan volume lalu lintas transaksi di GT Benda Utama sebesar 0.60% atau terealisasi 48.780 kendaraan dari volume lalu lintas transaksi normal sebanyak 48.489 kendaraan. 

 

  1. Lalu Lintas Jawa Barat

 

  1. GT Cileunyi Jalan Tol Padaleunyi

Jasamarga Metropolitan Tollroad mencatat volume lalu lintas transaksi yang menuju arah  Bandung melalui GT Cileunyi tercatat 55.904 kendaraan atau turun -3.06% dibanding lalu lintas normal sebanyak 57.699 kendaraan.

 

  1. GT Pasteur Jalan Tol Padaleunyi

Sementara itu, volume lalu lintas transaksi GT Pasteur (keluar) menuju arah Bandung tercatat 76.787 meningkat 2.32% dari lalin normal sebanyak 75.046 kendaraan.