EmitenNews.Com- Perusahaan yang bergerak di industri kosmetik, PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) membenarkan asap membumbung dibagian rooftop Gedung Graha Mustika Ratu di Pancoran, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 11.30 dan api dapat dipadamkan secara keseluruhan pada pukul 11.50 oleh Tim Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan.
Kebakaran terjadi pada Sabtu, 20 Maret 2021 di Gedung Graha Mustika Ratu yang dikelola oleh PT Mustika Ratu Center, yang merupakan perusahaan afiliasi dari PT Mustika Ratu Tbk. Dapat disampaikan bahwa pada hari terjadinya kebakaran seluruh perusahaan penyewa/ tenant libur dan tidak ada kegiatan operasional yang berlangsung, tulis Boma Kharista Sekertaris Perusahaan MART pada laman BEI, Rabu (24/3/2021).
Boma menegaskan, atas peristiwa ini. Kegiatan operasional Perseroan tidak terganggu karena kegiatan operasional utama Perseroan berada di Jl. Raya Bogor Km.26,4 Ciracas Pasar Rebo, Jakarta Timur dan kegiatan sales & marketing tersebar di beberapa Kantor Wilayah.
Manajemen emiten alat kecantikan itu menyatakan, tidak ada dampak terhadap keuangan Perseroan baik secara langsung maupun tidak langsung. Oleh karena keuangan antara PT Mustika Ratu Tbk dan PT Mustika Ratu Center terpisah.
Tidak ada dampak kerugian yang material terhadap Perseroan, namun terdapat barang inventaris Perseroan yang terbakar. Saat ini penyebab dari kebakaran masih terus diselidiki oleh Pihak berwajib dan manajemen pengelola Gedung dalam hal ini PT Mustika Ratu Center, tutup Boma.
Related News
OJK dan Satgas PASTI Luncurkan Penanganan Penipuan Transaksi Keuangan
Transcoal (TCPI) Siapkan Capex Rp700M di 2025, Ini Peruntukannya
Wika Beton (WTON) Raih Penghargaan Ini di SNI Award 2024
Emiten Hermanto Tanoko (CLEO) Kuartal III Catat Laba Naik 61 Persen
Asahimas (AMFG) Pasang Strategi Ini Hadapi Fluktuasi Mata Uang
Berau Coal (BRAU) Perpanjang Tender Sukarela, Cek Detailnya